Manfaat Uraian Jabatan

Manfaat Uraian Jabatan. Sesuai dengan pengertiannya bahwa Uraian jabatan adalah kumpulan informasi tertulis tentang suatu jabatan, Uraian jabatan tersebut memberikan beberapa manfaat, antara lain:


  1. Deskripsi jabatan membantu menghindari adanya kebingungan dan memberikan pemahaman dalam melaksanakan pekerjaan.
  2. Dapat menghindari tumpang tindih tanggung jawab dan berbagai aktivitas SDM;
  3. Memudah prosedur rekrutmen, seleksi, pelatihan dan berbagai aktivitas SDM;
  4. Membantu pegawai dalam merencanakan karir, mengurangi praktek diskriminasi dalam promosi dan pemindahan serta memudahkan evaluasi pekerjaan untuk memastikan adanya keadilan dalam pemberian kompensasi;
  5. Bermanfaat dalam program keselamatan kerja, dapat menunjukkan tindakan yang berbahaya dan mengadakan perubahan dalam pelaksanaan;
  6. Deskripsi pekerjaan penting dalam perencanaan perubahan organisasi dan reorganisasi sesuai perkembangan keadaan;
  7. Memberi arahan tentang pengalaman yang diperlukan untuk melaksanakan pekerjaan;
  8. Untuk memperbaiki administrasi dan pengendalian pekerjaan.
Dikutip dari berbagai sumber

Post a Comment for "Manfaat Uraian Jabatan"