Manfaat Iman kepada Allah Beserta Asma’ dan Sifat-Nya
Manfaat Iman kepada Allah Beserta Asma’ dan Sifat-Nya. Iman ini menanamkan dalam pribadi seorang hamba kecintaan dan pengagungan kepada Allah, yang menuntutnyauntuk senantiasa melaksanakan segala perintah Allah dan menjauhi segala larangan-Nya. Dengan demikian akan diperoleh kebahagiaan yang sempurna dalam kehidupan di dunia dan akhirat, baik untuk individu maupun untuk masyarakat. Firman Allah,
“Barangsiapa yang mengerjakan amal saleh, baik laki-laki maupun perempuan dalam keadaan beriman, maka sesungguhnya akan Kami berikan kepadanya kehidupan yang baik dan sesungguhnya akan Kami berikan balasan kepada mereka dengan pahala yang lebih baik dari apa yang telah mereka kerjakan.” (An-Nahl: 97).
Manfaat Iman kepada Allah |
Orang yang benar -benar menghayati terhadap iman kepada Allah, tentu dia memiliki tanda sebagai cermin penghayatannya tersebut. Antara lain:
- Rajin beribadah, baik ibadah mahdah maupun gairu mahdah
- Berbudi luhur dan memiliki sopan santun, baik dalam perbuatan maupun perkataannya.
- Bersifat sabar, tabah, dan tawakal.
- Bersyukur atas nikmat dari Allah SWT.
- Tidak cepat putus asa dalam menghadapi cobaan dan ujian dari Allah SWT.
- Yakin akan keadilan Allah karena setiap perbuatan pasti akan ada balasannya yang setimpal.
Hikmah Beriman kepada Allah mengandung banyak antara lain sebagai berikut.
- Akan mengingatkan kita untuk bersikap tawadu atau rendah hati dan tidak sombong. Dirinya akan menyadari bahwa sebagai makhluk yang lemah,
- Akan melatih istikamah dalam kebenaran. Berani mengatakan benar jika memang itu benar dan berani mengatakan salah jika itu memang salah.
- Memupuk sifat qanaah atau menerima dengan ikhlas semua pemberian Allah setelah berusaha dan berdoa.
- Tidak cepat putus asa dalam menghadapi persoalan, dia sadar bahwa putus asa adalah sifat orang yang kafir.
- Seseorang akan mampu menerima kritik atau saran yang konstruktif.
- Bersyukur atas nikmat pemberian Allah dan bersabar apabila ia mendapat cobaan.
- Manfaat Iman kepada Allah Beserta Asma’ dan Sifat-Nya.
- Manfaat Beriman Kepada Malaikat
- Manfaat Iman kepada kitab-kitab Allah
- Manfaat Iman Kepada Para Rasul Allah
- Manfaat Iman Kepada Hari Kiamat
- Manfaat Iman Kepada Qada Dan Qadar
Post a Comment for "Manfaat Iman kepada Allah Beserta Asma’ dan Sifat-Nya"
Post a Comment